Kodim Cek Demplot Untuk Hasilkan Jagung Yang Berkualitas

Uncategorized176 Dilihat

SINARMETRO.COM |  Kab Brebes – Guna memperoleh hasil yang maksimal dalam program ketahanan pangan, Babinsa Koramil 17 Songgom Kodim 0713 Brebes melaksanakan pembersihan rumput/gulma, pengecekan dan pengukuran tinggi tanaman jagung dilahan Demplot Ketahanan Pangan milik Kodim 0713 Brebes pertanian seluas 2 Hektar di Desa Songgom, Brebes, Jawa Tengah. Kamis (04/01/2024).

Baca Juga  Bolonemase Semangat Berqurban di Hari Raya Idul Adha yang Penuh Makna

Pengecekan tanaman jagung ini dilakukan oleh Koptu Kardiyono, Babinsa Songgom, Petugas Penyuluh Pertanian BPP Songgom, dan penggarap lahan jagung.

Pada kesempatan itu Koptu Kardiyono menyampaikan bahwa kegiatan pagi hari ini kita bersama-sama melaksanakan pengukuran tanaman jagung usia 40 hari dilahan seluas 2 hektar, bibit variestas pertiwi 3 dengan hasil tingginya sudah mencapai 30-50 cm, kondisi tanaman sehat, masa pertumbuhan juga sangat baik.

Baca Juga  Kapolsek Sungai Kakap Kunjungi Warga Korban Angin Puting Beliung di Punggur Kec

“Alhamdulillah, pertumbuhan tanaman jagung Varietas/Jenis bibit Pertiwi 3 yang ditanam 23 Desember 2023 sangat bagus pertumbuhannya, hanya saja harus dibersihkan rumput disekitarnya, usia sekarang baru 40 hari, mudah-mudahan nanti bias menghasilkan tongkol yang besar”. tutur Koptu Kardiyono.

Baca Juga  Juliansyah Kades Selat Remis Mendesak Pembangunan Jembatan Sungai Korah Demi Kesejahteraan Warga Kecamatan Teluk Pakedai

Pengecekan kondisi jagung guna melihat perkembangan agar mengetahui apabila ada kendala bisa langsung ditangani oleh tim ahli sehingga nantinya menghasilkan panen yang maksimal. (Pen0713/Ar).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *