SINARMETRO.COM | Kab. Kendal – Sebuah realisasi nyata dilakukan Gamma (Gabungan Anak Muda Margorejo) Kecamatan Cepiring Kabupaten Kendal yang sukses menyelenggarakan pentas musik dangdut dengan mendatangkan group Mahesa dari Jawa Timur. Kegiatan tersebut dilaksanakan di lapangan desa setempat Minggu (18-8-2024).
Gelaran hiburan gratis dengan menampilkan beberapa penyanyi yakni Geri Mahesa, Intan Afifah, Ayu Cantika dan lainnya itu juga memperoleh pengawasan aparat keamanan baik dari Polres Kendal, Polsek maupun Koramil 05 Cepiring.
Kapolsek Iptu Efendi Yulianto SH MH, bersama Dan Ramil juga memantau langsung jalannya pertunjukan musik tersebut, dibantu puluhan personil.
Ketua Gamma Erik Setiawan mengatakan pertunjukan ini juga di dukung oleh remaja Margorejo yang bekerja di luar negeri, Pemerintah Desa, dan lainnya.
“Mereka mendukung penuh dari segi pendanaan” kata Erik Setiawan.
Dikatakan dipilih Mahesa karena saat group tersebut sedang ngetrend di kalangan masyarakat, terutama remaja dan sejauh ini belum pernah manggung di Kendal. Oleh sebab itu pihaknya memilih Mahesa.
Harapannya dengan kegiatan ini bisa lebih meningkatkan kekompakan dan kebersamaan generasi Margorejo, disamping itu untuk menghibur masyarakat sekitar.
Kepala Desa Suyoto mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung kegiatan, terutama remaja dan generasi muda.
“Mereka telah berupaya maksimal untuk mensukseskan pentas dangdut Mahesa ini” kata Suyoto.
Dari pantauan media ini, pertunjukan cukup sukses, mereka yang tergabung dalam Gamma berada di depan panggung dengan menggunakan seragam. Sementara penonton dari luar desa berada di luar barikade.
(Surya)